amanah baru

Friday, 20 March 2015 2 comments

Garuda_Pancasila,_Coat_Arms_of_IndonesiaTanggal 20 maret 2015 saya menerima amanah baru sebagai Deputi II Kepala Staf Kepresidenan melalui Keputusan Presiden No. 32/M Tahun 2015. Tugas saya adalah membantu tugas Kepala Staf Kepresidenan di bidang analisis dan pengelolaan program prioritas pembangunan nasional. Ini adalah amanah yang tidak mudah dan tidak ringan. Bahkan sesungguhnya ini adalah tanggung jawab yang amat besar.

Karena itu, dengan rendah hati saya mohonkan dukungan rekan-rekan sekalian agar saya bisa mengemban amanah ini dan memenuhi tanggung jawab saya sebaik-baiknya, demi upaya mendorong kemajuan negeri yang kita cintai ini.

Salam,
y

 

Rehat

Tuesday, 2 December 2014 5 comments

IMG_20141127_185934688Sejak memulai studi doktoral tahun 2004, nyaris tak ada jeda dalam hidup saya. Usai PhD akhir 2007, saya langsung menjadi post-doc fellow, lalu delapan bulan kemudian diangkat menjadi Research Associate, dipromosikan sebagai Research Fellow tahun 2010, dan Lecturer B tahun 2012. Semuanya di University of Manchester. Belum juga pekerjaan sebagai Lecturer B (satu step sebelum Senior L) dimulai, saya ditarik pulang kembali ke tanah air untuk bergabung sebagai Asisten Ahli Kepala Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) sejak Oktober 2012. Duapuluh lima bulan setelahnya adalah hidup profesional yang sangat intensif karena bekerja di jantung saraf republik. Karena keluarga tinggal di Jogjakarta, maka meretas jarak Jakarta-Jogja sebulan sekali atau dua kali menjadi bagian dari hidup. Setahun terakhir ini malah meretas jarak setengah bola dunia sebagai bagian dari tim negosiator Indonesia untuk PBB dalam penyusunan agenda pembangunan global pasca-2015 yang mengharuskan seminggu dalam sebulan sejak Desember 2013 sd September 2014 bekerja di New York.

Tanggal 30 November 2014, term kerja saya dengan UKP4 berakhir. Dan saya putuskan untuk mengambil jeda. Istirahat sejenak. Ke Jokjakarta. Berkumpul kembali dengan keluarga. Sembari mengendapkan seluruh pengalaman dan keterlibatan yang sudah diperoleh selama ini. Baik pengalaman profesional dan personal. Baik keterlibatan rasional maupun keterlibatan afektif. Lalu memikirkan apa yang akan saya lakukan ke depan. Bersama dengan keluarga. Dan bersama orang(-orang) yang saya cintai dan mencintai saya.

Kata Soe Hok Gie dalam puisinya “Mandalawangi-Pangrango (1967)”:
Hidup adalah soal keberanian,
Menghadapi yang tanda tanya
Tanpa kita bisa mengerti, tanpa kita bisa menawar
Terimalah, dan hadapilah”

Jokjakarta, 2 Desember 2014.

PS. Setelah sekian lama tidak ngeblog, mungkin selama rehat ini, saya punya waktu lebih banyak untuk menulis. Mungkin. Jelas ini bukan janji 🙂

Categories: Uncategorized

#sewindu bersama @arumdati

Tuesday, 14 February 2012 7 comments

#sewindu mengarungi bahtera rumahtangga bersama @arumdati. mencoba setia saling menemani, menyemangati & menguatkan dlm jalan peziarahan ini.

1. “amantium irae amoris integratio est – pertengkaran dua kekasih akan memperbarui cinta mereka.” -Terence; dikutip oleh Winston Churchill

2. “si vis amari, ama – jika kamu ingin dicintai, cintailah.” – seneca philosophus, epistulae

Read more…

menerawang masa depan di TFSC

Sunday, 12 February 2012 2 comments

Tulisan saya bersama Ozcan Saritas tentang “menerawang masa depan”, tampil di jurnal bergengsi (bintang 3) Technological Forecasting and Social Change – TFSC (Vol 79 (3) March 2012, Pages 509–529). Tulisan ini adalah analisis lebih lanjut tentang data yang kami gunakan dalam paper tahun 2009 ketika kami menggabungkan Network Analysis dengan foresight. Kalau dalam paper 2009 kami lebih berkutat pada metodologi, maka pada paper ini kami berfokus pada data dan interpretasinya.

Read more…

menjadi editor tamu di Internetworking Indonesia Journal

Tuesday, 20 December 2011 1 comment

Kira-kira pertengahan tahun lalu (2010), Chief Editor jurnal khusus Indonesia “Internetworking Indonesia Journal” (IIJ), pak Thomas Hardjono menghubungi saya. Beliau meminta saya menjadi anggota Technical Editorial Board. Sebuah undangan yang langsung saya sambut dengan antusias (selama ini menjadi reviewer di jurnal lain – mengapa tidak untuk jurnal berorientasi Indonesia? 🙂 ). Lantas tak lama, pak Thomas mengusulkan agar saya dan kolega baik saya, teh Merlyna Lim menjadi editor tamu untuk special issue di IIJ. Sebuah permintaan yang juga langsung saya dan Mer sanggupi.

Read more…

artikel di journal Foresight Rusia

Sunday, 30 October 2011 Leave a comment

Saya tak menyangka bahwa tulisan kolaborasi metodologis eksperimentatif menggabungkan Social Network Analysis ke dalam metodologi Foresight yang dimuat di Jurnal “foresight” tahun 2009 kini menjadi banyak didiskusikan. Saya dan co-author saya, Ozcan Saritas, diundang ke banyak konferensi dan seminar untuk mempresentasikan tulisan ini. Nampaknya ketertarikan (dan kritik) banyak orang pada tulisan tersebut terletak pada dua hal: (1) bagaimana kami ‘nekat’ menggabungkan kedua metode tersebut, dan/atau (2) data yang dan temuan yang ‘menghentak’ 🙂

Read more…

Masalah kota, masalah kita – rusuh kota, rusuh kita

Wednesday, 24 August 2011 6 comments

Menanggapi kerusuhan di Inggris -yang juga melanda kota dimana kami tinggal di Manchester- saya menulis catatan di bawah ini sebagai reaksi atas berbagai analisis yang gencar muncul di media. Catatan ini saya kirim ke harian Kompas 11 Agustus dan, setelah diedit sana-sini, dimuat tanggal 22 Agustus 2011 (silakan baca di sini). Sebelumnya, juga saya ‘kicau’kan di Twitter, yang diarsip rekan saya mas Suryaden di blognya (di sini).

Selamat menikmati catatan (yang lebih lengkap) ini – semoga berguna.

Read more…

dari home-education summer festival 2011

Wednesday, 3 August 2011 Leave a comment

Akhir Juli 2011 kami sekeluarga mengikuti Home-Education Summer Festival (HESFES) 2011 di Rougham, Ipswich. Kami memang (setidaknya saat ini) memilih meng-home-educate kedua anak kami. Dan inilah pertama kalinya kami mengikuti festival ini. Rame, gayeng.

Saya dan istri saya, Ira, berkolaborasi menulis pengalaman keikutsertaan kami di acara tersebut. Silakan simak di blognya.

Salam,
y

menembus jurnal bintang empat: Research Policy! :)

Friday, 3 June 2011 1 comment

Bagi para skolar inovasi dan kebijakan, salah satu mimpi tertinggi adalah mempublikasikan tulisan di jurnal paling bergengsi di area ini di dunia: Research Policy. Dan syukur kepada Allah, alhamdulillah, halleluya 🙂 tulisan saya akhirnya nongol di jurnal ini. Yeay!!! 🙂 *lebay* Dan tentu saja, ini menerbitkan di RP ini bukan jalan yang gampang dilalui bagi saya yang masih harus belajar banyak ini. Mau tahu ceritanya?

Read more…

Social media in civil society— citizens in @ction

Saturday, 30 April 2011 1 comment

The Jakarta Post – OPINION, 30 April 2011
Yanuar Nugroho – MIOIR, Manchester
Shita Laksmi – HIVOS, Jakarta

Among many recent trends specifically in technology and civic engagement in Indonesia, two are highly salient.

One, statistics show convincingly that globally Indonesia ranks highly in terms of social media use, as home to the second-largest number of Facebook users (35.2 million) and as number four in terms of Twitter users (4.9 million). Undoubtedly, social media has become an inseparable part of life for many Indonesians.

Two, the blossoming of civic activism goes beyond the confinement of formal organizations that are organized around common interests and concerns, aiming at transforming some aspects of social life. This ranges from activism, as in the case of hundreds of thousands of people who backed Prita Mulyasari in her legal fight against Omni International Hospital, to the “Bike2Work” movement in many cities in Indonesia aiming at promoting healthier lifestyle whilst combating pollution.

Read more…

Report: Social media & civil society in Indonesia (updated)

Sunday, 3 April 2011 12 comments

DIPERBARUI/UPDATED 7/5/2011

(English version below)

Beberapa saat yang lalu saya dan mbak Shita Laksmi mempost di blog ini sebuah permintaan tolong untuk berpartisipasi dalam sebuah studi yang dilakukan bersama oleh Manchester Institute of Innovation Research (MIOIR), Universitas  of Manchester UK dan  HIVOS Netherlands Regional Office Southeast Asia mengenai media sosial dan peranserta sipil di Indonesia. Studi ini telah berakhir dan laporan lengkap bisa didownload di sini.  Laporan dalam Bahasa Inggris akan sudah dirilis di MIOIR pada hari Senin 4 April 2011 3-5 sore (silakan daftar lewat email saya) dan di Universitas Salfor hari Rabu jam 2.30-4.30 sore (silakan daftar di sini). Dalam acara rilis laporan tersebut juga akan telah dilakukan pemutaran film dokumenter  tentang media sosial dan gerakan sosial di Indoensia, @linimas(s)a, yang juga didanai sebagian oleh HIVOS. Cuplikan film tersebut bisa disaksikan di sini.

Laporan ini diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia oleh mas Aresto Yudo Sujono (@arestoyudo) dan diedit oleh mas BlontankPoer (@blontankpoer). Rencananya, laporan versi Bahasa Indonesia ini akan dirilis -bersamaan dengan pemutaran penuh film @linimas(s)– di Jakarta, 12 Mei 2011 dalam sebuah acara yang diselenggarakan bersama-sama oleh Internetsehat, ICTWatch, WatchDOC, AkademiBerbagi dan HIVOS di Goethe Institute jam 6-9 malam (konferensi pers jam 3-5 sore). Silakan hadir. Versi Bahasa Indonesia laporan Citizens in @ction / @ksi Warga bisa diunduh di sini.

Read more…

The return of Big Brother to Indonesia?

Saturday, 2 April 2011 1 comment

The Jakarta Post – Opinion, 30 March 2011
Yanuar Nugroho
Manchester, United Kingdom

Advances in Internet technology have changed the way people live. For many it has brought the appealing promises of global community, democracy and openness.

Many others fear technological threats such as alienated individuals, anarchy, surveillance and repression. The House of Representatives’ proposed intelligence bill is a clear example of the latter.

The bill, if enacted into law, would give the authorities a free pass to monitor conversations and exchanges on the Internet.

Even worse, the bill would give legal justification to the National Intelligence Agency (BIN) to detain anyone suspected of threatening public security based on exchanges on social networking sites such as Twitter or Facebook.

While the very same social media have given birth of a new type of civic engagement globally, in Indonesia, in the eyes of the bill’s drafters, technology is a threat.

Read more…

Call for paper: Social Implications of ICTs in the Indonesian Context

Saturday, 2 April 2011 1 comment

Merlyna Lim and I are inviting you to submit paper to be considered in a special issue of the Internetworking Indonesia Journal (IIJ),  a peer reviewed semi-annual electronic journal devoted to the timely study of the Information and Communication Technology (ICT) and Internet development in Indonesia. We are seeking manuscripts that look at a wide variety of ICT uses and what implications these uses have on people, organizations and society in the Indonesian context as the technology becomes more widely available. We also welcome those who look at the other side of the coin, i.e. manuscripts that focus on the cultural, social and political shaping of the technologies by Indonesian society.

Although the journal accepts manuscripts in Indonesian, we prefer to have English ones for the sake of wider audience  coverage.

Read the full Call for Papers here.

An innovation perspective of knowledge management in a multinational subsidiary

Friday, 4 February 2011 1 comment

Journal of Knowledge Management, 15(1):71-87

1. Introduction

Organisations nowadays have been faced with the challenges of managing increasingly more complex activities in the knowledge-based economy. As Castells (2000) suggests, knowledge economy is characterised as being informational, global and networked. In his view, information and knowledge plays an important role in modern economy, giving new perspective to the works of some earlier economists who had already hinted this issue, such as Marshall (1965)Hayek (1945) and Schumpeter (1951, 1952). The consequence of this is clear: organisations working in knowledge economy cannot but conceive themselves as learning agents capable of creating and managing knowledge to achieve their purpose (Antonelli, 2008).

Read more…

Survey: Internet, social media, dan komunitas sipil di Indonesia

Monday, 6 September 2010 2 comments

Rekan-rekan sekalian, para pegiat Komunitas/Kelompok/Jaringan/Organisasi Masyarakat Sipil di Indonesia,

dimanapun Anda berada

Saat ini kami, Yanuar Nugroho dan Shita Laksmi dari Universitas Manchester UK dan HIVOS, ingin mengundang Anda sekalian untuk berpartisipasi dalam survey untuk mengetahui bagaimana komunitas/kelompok/lembaga/jaringan/organisasi masyarakat sipil di Indonesia memanfaatkan teknologi informasi, khususnya internet dan social media. Survey ini ditujukan untuk komunitas/kelompok/lembaga/organisasi bukan perorangan. Cukup satu orang mengisi untuk satu komunitas/kelompok/lembaga/organisasi.

Ada beberapa kemungkinan mengikuti/mengisi survey ini.
  • Pertama, melalui survey online – silakan klik link ini, atau copy and paste-kan pada browser Anda: http://mbs.qualtrics.com/SE?SID=SV_0cEQLkCyokGzZME
  • Kedua, melalui form MS-Word. Silakan download di sini dan setelah diisi dan disave, kirimkan kepada saya dan/atau mbak Shita di alamat email kami di bawah.
  • Ketiga, melalui form Open Office (ODT). Silakan download di sini dan setelah diisi dan disave, kirimkan kepada saya dan/atau mbak Shita di alamat email kami di bawah.

Localising the global, globalising the local: The role of the internet in shaping globalisation discourse in Indonesian NGOs

Friday, 30 July 2010 Leave a comment

Journal of International Development, Early-cite, DOI: 10.1002/jid.1733

Yanuar Nugroho

Abstract

Globalisation arguably brings about socio-economic development but the distribution of these benefits is unequal. Non-governmental organisations (NGOs), whose growth has often been closely linked with globalisation, have been outspoken regarding this inequality. Despite clear linkages between NGOs and globalisation, there has been little research aiming at understanding how NGOs engage with the issue of globalisation itself. Using the case of Indonesia, this study aims to uncover how NGOs utilise the Internet to respond to globalisation-related issues. NGOs should understand global issues in their local contexts and rearticulate more saliently for their beneficiaries. Technology can serve this purpose when used strategically. Copyright © 2010 John Wiley & Sons, Ltd.

Exploring Knowledge Management in Civil Society Organisations

Thursday, 10 June 2010 2 comments

Exploring Knowledge Management in Civil Society Organisations: Sustaining Commitment, Advancing Movement

by Yanuar Nugroho and Mirta Amalia

Manchester Business School (MBS) Working Paper No. 600
Manchester Institute of Innovation Research (MIOIR) Working Paper No. 56

This paper is currently under review in the International Conference of Knowledge Management and Information Sharing (KMIS), part of IC3K (International Joint Conference on Knowledge Discovery, Knowledge Engineering and Knowledge Management), Valencia, Spain 25-28 October 2010, and is being revised for a journal submission.

Abstract

Civil society organisations (CSOs) have recently attracted much research attention, as they have become more central in social as well as economic and political dynamics, challenging and shaping the work of the state/public organisations and of the private institutions. Despite the fact that they are actually knowledge-intensive organisations, CSOs –like any other organisations– are faced with new challenges due to the advent of knowledge economy. Knowledge-capital in CSOs is highly diverse and this affects both the organisational performance and the civil society movement within which they are part of. Most of the knowledge in CSOs that has been driving and characterising civil society activities and realms is tacit in nature and is largely unmanaged. Consequently, in the long run, the organisations and their movement often become unstable despite efforts to manage their activities. We use the works of Polanyi and Nonaka to help address this problem and conceptualise the corpus of knowledge in CSOs. To anchor this conceptualisation, we feature the case of Indonesia where CSOs in a latecomer economy have been significantly influencing the work of public and private sectors. We find that managing tacit knowledge has been crucial to sustain the engagements with beneficiaries and networks. We propose taxonomy to understand different types of knowledge in CSOs and suggest a guiding principle to strategically manage it.

Full paper
available for download from here

Comments are most welcome! 🙂

Knowledge Management in Multinational Subsidiary in Indonesia: A lesson learned

Monday, 29 March 2010 1 comment

Last year, among the students I was supervising, was a brilliant student from Indonesia who finally got her MSc with distinction: Mirta Amalia. Her dissertation explored and investigated the ways in which a multinational company susbsidiary devised and implemented the knowledge management strategy. It was a very interesting dissertation. She found fascinating empirical data on the importance of “enabling session” which was arguably vital in the process of tacit knowledge transfer within the company. However, she noted that this scheme was at large at risk as there had been no clear prioritisation.

I can keep on and on and on talking about her dissertation, but I’d better stop here. Contact her directly if you want to read her intriguing dissertation. What I want to say is that the way she formulated and wrote the dissertation was quite sophisticated and I thought the dissertation should not stop there. So I encouraged her to build on that work and write papers.

Read more…

NGOs, the Internet and Sustainable Development

Friday, 12 February 2010 2 comments

NGOs, THE INTERNET AND SUSTAINABLE RURAL DEVELOPMENT
The case of Indonesia

Information, Communication and Society, 13(1):88-120, 2010

Yanuar Nugroho

Abstract
Today sustainable rural development is of paramount importance in Indonesian development. Yet, different social actors have different perspectives on it. Non-government organizations (NGOs) in Indonesia have established themselves in pivotal positions in the social, economic and political landscape across the country, and a large amount of their work has been connected with development in the rural sector. But, there has been little attempt to understand how NGOs in Indonesia, particularly rural NGOs, engage with the issue of sustainable rural development itself. Since rural development is one of the oldest issues to be discussed among activists, since the early days of Indonesian NGOs, it is interesting to see how they understand the issue of sustainability in rural development and rural reform. An empirical study was conducted recently to see how some Indonesian NGOs, in their endeavour to respond to and broaden the discourse, utilize Internet technology. The study employs a combination of quantitative and qualitative approaches to build a detailed story about how different organizations working in rural development deploy strategies to deal with the issue. By doing so, it aspires to contribute to the advancement of theory relating to the efficacy of the Internet as a tool for social reform and sustainable development by taking Indonesia as a case study.

Read more…

a sign…

Sunday, 10 January 2010 Leave a comment

the white britain

i believe in divine intervention. i believe in the ‘sign’ from ‘high-above’ – whatever people call it: God, god, gods, ultimate-energy, whatever. this picture will always remind me of that. in the beginning of this year, yearning for things to be just fine, in my prayer i asked for a ‘sign’: snow – and granted! (BBC and independent forecasted the snow would start two days later). a bit too much, though..! 🙂 – a coincidence? perhaps. but i don’t care. divine signs and miracles are always coincidences – it depends on how you see them!

thank you, and thank You
(ma – ch, 4/1/10:5.15pm – when the first snow fell)

Read more…

Categories: 0 ALL, 0 english, reflection